RSS : Articles / Comments


Infromasi Terkini

Reviewmu.com

Perkembangan Game di Indonesia

9:34 PM, Posted by Unknown, One Comment

Game memang menjadi salah satu hiburan yang mengasyikkan, tak hanya anak-anak atau remaja, orang dewasa pun masih menikmatinya di kala senggang. Game mengalami banyak perkembangan mulai dari game konsol (home video game), game handheld yang ringkas dibawa, game jaringan seperti Counter Strike, atau sekarang yang lagi marak, game online.

Di Indonesia sendiri, game mulai dipekenalkan sekitar akhir tahun 80an. Waktu itu yang paling terkenal tentu saja Nintendo. Walau saat itu menggunakan kaset magnetik yang dikenal dengan catridge tapi waktu itu para penggemar game sangat menikmati ketika bermain Super Mario atau Super Contra. Selanjutnya kita mulai mengenal game handheld yang mudah dibawa, salah satunya adalah gameboy yang juga merupkan keluaran Nintendo.

Namun kejayaan game handheld ini tak lama, setelah raksasa game konsol Play Station mulai masuk pasaran. Dengan konsol berbasis cd dan hasil gambar yang makin real, plus banyaknya pilihan game, membuat Play Station keluaran Sony ini maju menjadi raja baru. Sony semakin merajalela setelah merilis Play Station 2 yang sudah berbasis dvd pada tahun 2000. Satu-satunya pesaing PS 2 saat itu adalah X-Box, sebuah konsol keluaran Microsoft.

Selanjutnya sekitar tahun 2003, Nokia produsen ponsel ynag terkenal merilis handheld Nokia N-Gage. Ini merupakan ponsel sekaligus piranti game yang lengkap dengan fitur-fitur multimedia dan interkonektivitas. Tak mau ketinggalan dari Nokia, Sony mulai meliris game handheld yang pertama yang menggunakan cakram, Play Station Portable (PSP)

Game handheld atau game konsol hanya bisa dimainkan sendiri atau dua orang. Sekitar lima tahun lalu booming game center yang mengkhususkan diri kepada game jaringan. Game khusus jaringan paling populer saat itu, Counter Strike, membuat hype tersendiri. Begitu banyak pecinta game yang rela begadang sampai pagi di sebuah game center. Dengan menggunakan seperangkat komputer personal (PC) yang terhubung satu sama lain, game jaringan memang terlihat sangat mengasyikkan. Bayangkan, dalam game Counter Strike, kita bisa memilih menjadi sebuah tim teroris atau tim antiteroris dan bermain bersama 30 orang secara sekaligus. Begitu populernya beberapa judul game jaringan, sampai-sampai diadakan olimpiade khusus game jaringan di beberapa Mall.

Kemampuan game jaringan yang memungkinkan puluhan orang bermain sekaligus mulai mendapatkan pesaing ketika game online merebak. Tentu saja pada game online diperlukan sambungan internet, untuk melakukan koneksi pada game dimainkan. Jenis game yang dimainkan pun bermacam-macam. Sebutlah Ragnarok yang bergenre massive multiplayer online role playing game (MMORPG) atau Pangya yang bergenre fantasy sport.

Perkembangan game online tak hanya memiliki hiburan semata. Xian Online, misalnya, game yang dilisensi oleh BolehGame ini mengajarkan dasar-dasar ilmu ekonomi. Game ini mengajari para pemainnya hal apa saja yang memengaruhi harga suatu barang. Lewat game ini pula kita bisa belajar investasi. Selain itu, ada TS Online, yang mengajak para pemainnya mempelajari sejarah Sam Kok, plus mengasah kepekaan menghadapi suatu masalah. Maraknya perkembangan game online tiga tahun belakangan ini juga berpengaruh terhadap mulai munculnya komunitas game tersebut. Komunitas pencinta Ragnarok, Gunbound, atau Pangya mulai menjamur.

Jika kita perhatikan, game-game yang disebutkan di atas, didominasi oleh game-game asal Amerika atau Jepang, lalu kapan Indonesia bisa membuat game sendiri? Ternyata Indonesia sudah mempunyai game asli buatan Indonesia. Pada 27 Januari 2005, Museum Rekor Indonesia (MURI) memberikan award kepada David Setiabudi "Pembuat Game Pertama di Indonesia (Divine Kids)”. Dalam game buatannya ada game yang menggunakan bahasa daerah, Misteri Raja Pocong, tentu saja game itu sangat menarik karena berbeda dari game keluaran luar negeri. Semoga saja game-game asli Indonesia semakin berkembang, sehingga bisa bersaing dengan game-game buatan luar negeri





One Comment

soca1987 @ January 21, 2009 at 5:47 PM

sy masih maen DotA dan CS...hahaha...menyenangkan